QUOTES:
Teenager: I will
rip your soul out, Daddy.
SYNOPSIS:
Diawali dengan seorang remaja perempuan sekarat yang berlari diantara pepohonan tua. Yang pada
akhirnya dia tertangkap dan dimasukkan di dalam sebuah ruangan bawah tanah. Dia
diikat di sebuah tiang kayu besar dan dipandang oleh beberapa orang aneh.
Seorang perempuan mengelilingi anak tersebut dan berkata-kata menggunakan
bahasa Wales. Anak tersebut merintih untuk pulang. Ayahnya membuka penutup
kepalanya dan anak itu berkata, “Apa yang terjadi? Di mana Ibu?” “Ibu sudah
mati, sayang. Kau yang membunuhnya.” Dan saat itu, wanita berbahasa Wales
mengatakan untuk segera melakukannya. Ayahnya mulai memandikan bensin kepada
anaknya. Saat ayahnya mulai menghidupkan korek api pertama kali tapi gagal,
anak tersebut meminta untuk berhenti melakukannya. Dan saat melakukan kedua
kali tetapi tetap gagal, anak tersebut langsung berkata dengan tenang “Aku akan
merobek keluar jiwamu, Ayah.” Dan saat korek api tersebut hidup, anak korek api
jatuh ke jerami di depan anak tersebut. Mata anak tersebut menjadi kuning dan
berkata “Aku akan merobek jiwamu keluar, dasar kau baj***an menyedihkan!” Dan
perlahan api tersebut menyebar ke kakinya, kebadannya, dan ketubuhnya. Anak
tersebut berbalutkan api. Anak tersebut terus merintih. Saat itu juga, ayahnya mengambil shotgun dan
berkata “Aku mencintaimu, sayang!” Dan peluru tersebut melesat memecahkan
kepala sang anak.
Dan setelah kejadian itu, ada 5 orang remaja yang ke
tempat kejadian tersebut. Mereka David (Shiloh Fernandez) dan pacarnya, Natalie
(Elizabeth Blackmore), temannya Olivia (Jessica Lucas) seorang suster dan Eric
(Lou Taylor Pucci) serta sang tokoh utama, Mia (Jane Levy) adiknya David.
Segalanya dimulai dari Mia mengatakan rumah yang mereka tempati berbau mayat. Eric mendapat buku dan membangkitkan sang Iblis, Mia yang tiba-tiba menjerit di saat hujan, serta saat dia melarikan diri ke hutan dan bertatapan langsung dengan sang iblis. Iblis telah merasuki Mia dan pertumpahan darah dimulai. Dari Olivia mati akibat darah Mia, Natalie kehabisan darah akibat gigitan Mia, dan masih banyak lagi.
Segalanya dimulai dari Mia mengatakan rumah yang mereka tempati berbau mayat. Eric mendapat buku dan membangkitkan sang Iblis, Mia yang tiba-tiba menjerit di saat hujan, serta saat dia melarikan diri ke hutan dan bertatapan langsung dengan sang iblis. Iblis telah merasuki Mia dan pertumpahan darah dimulai. Dari Olivia mati akibat darah Mia, Natalie kehabisan darah akibat gigitan Mia, dan masih banyak lagi.
Film
rilisan tahun 2013 yang di remake
dari film The Evil Dead tahun 1981 ini sangat cocok untuk pecinta film Genre Horror. Pertumpahan darah tak terelakkan
dan tanpa ada skip scene saat adanya
‘belah-berdarah’. Memenangkan 1 nominasi (Best Audio/Visual Technique) dan berada di 6 nominasi, film ini
bisa diacungkan jempol. Dengan konsep yang cukup menegangkan dan efek suara dan
wajah yang sangat ‘horrible’, adalah konsep yang ‘OKE’ dibuat oleh film perdana
sang sutradara, Fede Alvarez. Metode pembunuhan tiap karakter berbeda dan
sangat mengaggumkan. Suara dari Jane Levy saat menjadi iblis adalah hal yang
menakjubkan. Biarpun ada bebrapa kekurangan, tetapi itu cukup tertutupi oleh
adegan ‘belah-berdarah’ dan jalan cerita di film ini. Great movie to watch & The
Most Terrifying Film You Will Ever Experience!
VIDEO TRAILER:
AWARD:
Won:
- Key Art Awards (2013)
* Best Audio/Visual Technique [Screen Gems & mOcean]
Nominated:
- Academy of Science Fiction, Fantasy & Horror Films, USA (2014)
* Best Make Up [Patrick Baxter, Jane O'Kane & Roger Murray]
- Empire Award, UK (2014)
* Empire Award [Best Horror]
- Fangoria Chainsaw Award (2014)
* Best Makeup/Creature FX [Roger Murray & Jane O'Kane]
* Best Wide-Release Film [Fede Alvarez]
* Best Supporting Actor [Lou Taylor Pucci]
- Golden Trailer Award (2013)
* Best Horror TV Spot [TriStar Picture & mOcean]
DETAILS:
Release date: 5 April 2013
Runtime: 91 min
Genres: Horror
Country of Origin: USA
Director: Fede Alvarez
Cast: -
Jane Levy (Mia)
- Shiloh
Fernandez (David)
- Lou Taylor
Pucci (Eric)
- Jessica Lucas
(Olivia)
- Elizabeth
Blackmore (Natalie)
- Phoenix
Connolly (Teenager)
- Jim McLarty
(Harold)
Rating: 6.5/10 (IMDb)
No comments:
Post a Comment